-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTA INDONESIA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Menu Bawah

    BEM STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara Selenggarakan Pekan Olahraga Mahasiswa 2025

    Warta Indonesia News
    29 Des 2025, 05:59 WIB

     


    Banjarnegara – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara melalui Kabinet Aspirasi Mahasiswa menyelenggarakan Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) Tahun 2025 yang dilaksanakan pada 20–28 Desember 2025. Kegiatan ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan minat dan bakat di bidang olahraga serta mempererat kebersamaan di lingkungan kampus.


    Pekan Olahraga Mahasiswa 2025 mengusung tema “Solidaritas Tanpa Batas, Kobarkan Semangat Kebersamaan”, yang menekankan pentingnya nilai solidaritas, sportivitas, dan kebersamaan antar mahasiswa STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara tanpa memandang perbedaan jurusan maupun angkatan.


    Kegiatan ini diselenggarakan oleh BEM STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara dengan Sultan Fauzi selaku Presiden Mahasiswa BEM sekaligus penanggung jawab seluruh rangkaian kegiatan. Pelaksanaan teknis kegiatan dipimpin oleh Amin Nurdiono sebagai Ketua Pelaksana, yang juga bertugas sebagai penanggung jawab cabang olahraga futsal dan catur. Sementara itu, Afriza Nur Faid dipercaya sebagai penanggung jawab cabang olahraga badminton.


    Dalam pelaksanaannya, POM 2025 mempertandingkan tiga cabang olahraga, yaitu futsal, badminton, dan catur. Seluruh pertandingan dilaksanakan di Lapangan 35 Futsal Pucang, GOR Pemuda Pasar Wage Banjarnegara, serta lingkungan Kampus STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara, dengan melibatkan mahasiswa dari berbagai program studi.


    Pekan Olahraga Mahasiswa ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi, menumbuhkan karakter sportivitas dan jiwa kompetitif yang sehat, serta menjadi sarana pengembangan potensi non-akademik mahasiswa. Rangkaian kegiatan ditutup dengan pembagian hadiah kepada para pemenang di masing-masing cabang olahraga.


    Panitia pelaksana menyampaikan ucapan terima kasih kepada lembaga STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara atas dukungan dan fasilitas yang diberikan sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. 


    Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada para donatur dari perusahaan-perusahaan di Banjarnegara yang telah memberikan dukungan demi terselenggaranya kegiatan ini.


    Selain itu, apresiasi diberikan kepada seluruh mahasiswa STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara yang telah berpartisipasi dan membantu pelaksanaan kegiatan, serta kepada seluruh pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu atas kontribusi dan kerja sama yang diberikan.


    Dengan terselenggaranya Pekan Olahraga Mahasiswa 2025 ini, BEM STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda positif dan berkelanjutan dalam mendukung pengembangan mahasiswa yang sehat, berprestasi, dan menjunjung tinggi nilai kebersamaan.

    Pewarta: Wawan Guritno 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Budayakan komentar yang baik dan sopan. Dilarang spams